Rekomendasi Pantai di Yogyakarta: Pantai Wediombo

 "Pernah mendengar Pantai Wediombo?"
"Belum, bagus, ya?"
"Bagus banget!!!" 

     Hai guys! Kembali lagi ke blogku yang membahas mengenai Pantai Wediombo yang terkenal di Yogyakarta, tepatnya di Kabupaten Gunungkidul, Kecamatan Girisubo. Dari Kota Yogyakarta, anda bisa melewati Jalan Wonosari dan menempuh perjalanan sekitar 2 jam. Jalanannya menanjak, turun, dan berkelok-kelok, jadi pastikan anda tidak mabuk perjalanan, karena kemarin aku cukup mual dan pusing. 

     Nah, pantai ini sebenernya terletak di cukup ujung Gunungkidul dan cukup dekat dengan perbatasan DIY-Jawa Tengah. Pantainya cukup berbatu, berkarang-karang namun lebih didominasi oleh bebatuan daripada karang. Anda bisa menyaksikan sunrise atau sunset di pantai ini, namun kemarin karena aku berangkat siang hari dari kota, sampai sini sudah sore. 

   

Pantai Wediombo, Gunungkidul, Yogyakarta

     Kalau kesini, pastikan pada saat langit cukup cerah sehingga bisa melihat sunset dengan bagus dan indah, karena benar-benar keliatan sunsetnya dan matahari seolah tenggelam. Kalau ditanya, recommended tidak datang ke Pantai Wediombo? Jawabannya adalah, sangat recommended! Yuk ke Yogyakarta! 

Cheers, 
Virgiawan Listyanto





     



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sebuah Hadiah

Aku Tak Mau Lagi Jadi Layangmu

Baksos MP 2015